Total Tayangan Halaman

Sabtu, 24 Desember 2011

SEGENAP MANAJEMEN & STAFF SAMA-SAMA YAKINIKU & JAPANESE RESTAURANT MENGUCAPKAN SELAMAT NATAL & TAHUN BARU 2012, SEMOGA KITA SEMUA SELALU MENDAPATKAN KEBAHAGIAN, KEDAMAIAN, & REJEKI YANG BERLIMPAH......

TOPOKKI (KOREAN SPICY STICK RICE CAKE)

Inilah makanan yang paling sering muncul di drama-drama Korea. Setiap nonton drama Korea, makanan yang satu ini gak bakalan ketinggalan, selalu muncul dan bikin kita ngiler. Apalagi kalo ngeliat ekspresi pemainnya yang lagi makan TOPOKI.

Topokki adalah jajanan yang biasanya ada di pinggir jalanan Korea. Topokki bisa disebut snack soalnya bisa dimakan kapan aja dan dimana aja. Kalo emang lagi pengen ngemil atau ngunyah makanan, biasanya masyarakat Korea langsung nyari Topokki. Jadi, udah jelas dong kalo Topokki itu adalah jajanan khas Korea.

Topokki kadang juga disebut sebagai kue beras soalnya makanan ini terbuat dari tepung beras. Bentuknya lonjong dan panjang, kalo dimakan bakalan terasa kenyal saat dikunyah. Jajanan ini juga sering muncul di drama-drama atau acara variety show di Korea kayak di drama BBF atau Full House. Makan Topokki itu biasanya pake saos merah / gochujang yang pedas dan panas. Saat musim dingin, Topokki jadi jajanan nomor satu yang paling di cari.

Sekarang ini  Topokki sudah ada di Restaurant kami dengan harga  Rp. 25.000/Porsi, jadi kalau mau coba Topokki tidak perlu jauh-jauh pergi ke Korea, cukup datang saja ke SAMA-SAMA YAKINIKU & JAPANESE RESTAURANT.

Minggu, 21 Agustus 2011

NEW PROMO "WAGYU SET"


Karena semakin tingginya permintaan dari tamu, dengan bangga kami menawarkan set menu special yaitu WAGYU SET,  daging yang kami sajikan adalah daging sapi wagyu M 9+ yaitu daging yang memiliki kwalitas terbaik didunia, bagi anda yang pencinta kuliner maka tidak ada salahnya untuk mencoba special WAGYU SET kami dengan harga  hanya RP. 580.000 untuk Dua orang. Kami tunggu kedatangan anda.



Jumat, 19 Agustus 2011

PAK MENTERI SAAT MENIKMATI YAKINIKU KHAS SAMA-SAMA RESTAURANT

Menteri Pariwisata Pak Jero Wacik bersama rekan dalam kunjungannya ke Nusa Dua menyempatkan diri untuk menikmati hidangan Yakiniku Khas Sama-Sama Restaurant.


Selasa, 16 Agustus 2011

APA ITU YAKINIKU...?

Yakiniku 焼肉, (daging panggang) adalah istilah bahasa Jepang untuk daging yang dipanggang atau dibakar di atas api. Dalam arti luas, yakiniku juga mencakup berbagai masakan daging sapi, babi, atau jeroan yang dipanggang, seperti bistik, panggang daging domba (jingisukan), dan barbeque.
Daging dipanggang di atas api dari arang atau gas dengan memakai kisi-kisi dari besi atau di atas plat dari besi (teppan). Potongan daging berbentuk segi empat sering ditusuk dengan tusukan dari logam sebelum dipanggang. Sayur-sayuran seperti paprika, bawang bombay sering ikut dipanggang bersama daging. Di rumah makan yakiniku, sesudah dipanggang, daging yang berukuran agak besar sering perlu dipotong dengan gunting di hadapan pengunjung.
Yakiniku sering dikatakan berasal dari masakan Korea seperti bulgogi dan kalbi, dan yakiniku sering disebut BBQ ala Korea. Walaupun demikian, yakiniku di Jepang sering berbeda dengan panggang daging ala Korea antara lain dalam hal saus untuk merendam daging. Kemungkinan besar masakan yakiniku berasal panggang potongan jeroan yang disebut Horumon Yaki. Horumonyaki diciptakan oleh imigran Korea di daerah Kansai Perang Dunia II. Istilah "horumon" dalam "horumonyaki" berasal dari dialek Kansai "horumon" (benda buangan) yang digunakan untuk menyebut jeroan. Perbedaan yakiniku dengan bulgogi atau kalbi telah menjadi sangat kabur, karena keduanya juga disebut "yakiniku" di Jepang. seusai
Di rumah makan yakiniku, pengunjung memilih sendiri daging mentah yang diingini, satu per satu menurut jenis atau satu set daging di dalam piring. Pengunjung rumah makan dipersilakan memanggang sendiri daging tersebut. Alat pemanggang daging ada di meja pengunjung, dan bisa berupa alat pemanggang daging dengan sumber api gas atau arang. Sebelum dimakan, daging dicelup ke dalam saus yang disebut tare. Saus ini dibuat dari campuran bahan-bahan seperti kecap asin, sake, gula, bawang putih, dan wijen. Selain itu, yakiniku sering dinikmati dengan garam, merica, dan air perasan jeruk lemon. Yakiniku dimakan dengan nasi putih, sedangkan makanan khas Korea seperti kimchi, namuru, bibimbab sering dihidangkan sebagai makanan tambahan.

LIVE MUSIC ACOUSTIC DARI DUO BRAVOS